DENPASAR, POS BALI – Warga Negara harus memiliki semangat, kesadaran dan kemampuan bela negara. Setiap Warga Negara Indonesia harus memiliki daya tangkal serta tangguh dalam menghadapi situasi yang semakin berkembang pesat dan kompleks di segala bidang.
“Kita harus terus membangun sumber daya manusia yang unggul, produktif, inovatif dan berdaya saing serta memiliki kesadaran bela negara,” ungkap Wakil Gubernur Bali, Tjok Oka Sukawati (Cok Ace) saat Peringatan Hari Bela Negara ke-74 tahun 2022 di Lapangan Kantor Gubernur Bali, Senin (19/12).
Dikatakan, bela negara merupakan suatu kehormatan bagi warga negara karena turut berkorban dalam pengabdian kepada bangsa dan negara dengan penuh kesadaran dan tanggung jawab.
Untuk itu, Cok Ace mengajak seluruh komponen masyarakat untuk dapat menunaikan tugas dan tanggung jawab sesuai dengan peran dan profesinya masing-masing sebagai bentuk sikap Bela Negara.
“Nilai dasar bela negara adalah cinta tanah air, sadar berbangsa dan bernegara serta serta setia pada Pancasila sebagai ideologi negara. Nilai-nilai bela negara ini harus terus diimplementasikan dalam program pembinaan kesadaran bela negara, baik di lingkungan pendidikan, lingkungan pekerjaan, maupun lingkungan masyarakat pada umumnya,” tegasnya. alt