DENPASAR, POS BALI – Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Megawati Soekarno Putri sudah tepat menetapkan Gubernur Jawa Barat, Ganjar Pranowo menjadi calon presiden (capres) dalam pemilu serentak tahun 2024 mendatang.
Hal itu disampaikan Kader PDI Perjuangan Wayan Sari Galung di Denpasar, Sabtu (22/4). Anggota Komisi IV DPRD Provinsi Bali ini menilai, pengumuman yang dilakukan Megawati saat Hari Kartini pada Jumat, 21 April 2023, mempertimbangkan dan memperhatikan keinginan rakyat Indonesia.
“Yang pasti Ibu Mega tidak salah orang. Karena, untuk menetapkan dan juga memilih calon presiden, tentu melihat jejak pengkaderan beliau (Ganjar Pranowo, red). Rekam jejaknya telah berhasil menyelesaikan berbagai tugas partai, mulai dari DPR sampai dengan beliau saat ini menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah,” tuturnya.
Menurutnya, pria kelahiran Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, 28 Oktober 1968 ini, memiliki rekam jejak yang sangat baik. Bahkan, telah memiliki tempat di hati rakyat Indonesia. “Kalau saya menilai, pilihan Ibu Mega sudah sangat tepat untuk menetapkan dan memilih Pak Ganjar,” tegas perempuan dapil Denpasar ini.
Dikatakan, ditetapkannya Ganjar Pranowo ini juga sesuai dengan hati nurani dan juga keinginan rakyat Indonesia. “Astungkara, bisa membuat masyarakat Indonesia merasa memiliki Pak Ganjar sebagai calon presiden nantinya,” harapnya.
Disinggung terkait langkah yang akan dilakukan sebagai kader partai untuk memenangkan Ganjar Pranowo, Sari Galung menegaskan bahwa dirinya akan maksimal memenangkan sosok pria berambut putih ini. “Kalau saya pasti all out untuk Pak Ganjar, karena ini adalah tugas partai yang mementingkan masyarakat kecil, sesuai slogan partai wong cilik,” pungkasnya.
Dikutip dari pdiperjuangan.id, Megawati Soekarno Putri mengumumkan bakal calon presiden (capres) dari PDI Perjuangan. Pengumuman ini disampaikan dalam agenda Rapat DPP Partai Ke-140 selepas Jumat (21/4).
Megawati Soekarnoputri mengatakan bahwa setelah berdialog dengan tokoh bangsa termasuk Presiden Jokowi dan juga jajaran internal partai. “Pada hari kartini ini maka saya menetapkan Ganjar Pranowo untuk ditingkatkan penugasannya sebagai calon Presiden RI dari Partai PDI Perjuangan,” ungkap Megawati di Istana Batutulis, Bogor, Jawa Barat.
“Maka pada jam 13.45 dengan mengucapkan bismillah, menetapkan saudara Ganjar Pranowo sebagai kader dan petugas partai untuk ditingkatkan penugasannya sebagai calon presiden republik Indonesia dari PDI Perjuangan,” katanya
Dalam kesempatan itu, Megawati Soekarnoputri lalu menugaskan Prananda Prabowo dan Puan Maharani juga tiga pilar PDI Perjuangan serta seluruh kader partai untuk bekerja memenangkan Ganjar Pranowo sebagai Presiden RI pada pemilihan presiden, Pemilu 2024 nanti.
Setelah meresmikan Ganjar sebagai capres dari PDI Perjuangan, Megawati lalu memberikan simbolis kopiah kepada Ganjar. “Bung Karno mengatakan kopiah adalah identitas dari nasional dan religius bangsa kita. Semoga ini dapat menjadi simbol bagi seluruh rakyat Indonesia, tanpa melihat agama tetapi sebagai warga bangsa,” pungkas Megawati. alt/dbs